Cara Membuat Tiang Lada dari Beton

By | February 2, 2022
Cara Membuat Tiang Lada dari Beton

Yuk Intip Cara Membuat Tiang Lada dari Beton

Lada bisa dibudidayakan cukup mudah dengan tiang panjat karena merupakan tumbuhan merambat. Maka dari itu, untuk membudidayakannya Anda harus tahu cara membuat tiang lada dari beton yang benar.

Karena lada merupakan salah satu tanaman yang menjadi komoditi terluas di seluruh penjuru dunia, sangat efektif jika menggunakan tiang dari beton untuk menghasilkan lada dengan kualitas terbaik.

Terlebih, rempah ini juga sangat mudah dibudidayakan meskipun Anda adalah seorang pemula sekalipun dalam dunia pertanian.

Oleh karena itu, terdapat beberapa langkah atau cara yang bisa Anda lakukan untuk memulai membudidayakan lada dengan tiang dari beton. Yuk Simak ulasannya berikut!

Mempersiapkan Lahan Untuk Budidaya Lada

Sebelum Anda memulai budidaya rempah yang terkenal ini, langkah awal yang harus dilakukan yakni mempersiapkan lahan untuk tumbuhan merambat ini.

Untuk pemilihan lahan, Anda harus memastikan tanah memenuhi kriteria untuk penanaman lada sekaligus cocok untuk tiang dari bahan beton yang akan digunakan.

Pastikan juga Anda membeli bahan beton pada toko yang memiliki harga besi yang terjangkau untuk meminimalisir pengeluaran pembuatan tiang lada.

Kemudian, pilih lahan yang lebar dan luas apabila ingin membuat usaha budidaya lada dalam skala yang besar dan menguntungkan.

Cara membuat tiang lada dari beton yang baik dan benar adalah dengan menggunakan bahan berkualitas dan dipasang pada saat lahan telah dipersiapkan.

Membersihkan Lahan Terlebih Dahulu

Selanjutnya, Anda harus membersihkan lahan untuk mengolah tanah dengan baik. Biasanya lahan bukaan baru sering ditumbuhi oleh segala jenis gulma, pepohonan dan semak.

Kegiatan ini penting dilakukan untuk menyingkirkan tanaman pengganggu. Untuk hasil yang lebih maksimal, Anda bisa melakukannya pada saat musim kemarau atau musim kering.

Jika lahan yang ditumbuhi oleh pepohonan kecil, pembersihan yang Anda lakukan bukan hanya menebang pohon, namun juga membuang tunggulnya sampai tuntas dan tak tersisa.

Tetapi jika lahan hanya ditumbuhi alang – alang, Anda bisa menggunakan kimiawi dengan penyemprotan herbisida sistemik. Cara ini membuat tanah akan lebih mudah untuk ditanami.

Membuat Tiang Panjat Mati Untuk Lada dari Beton

Cara Membuat Tiang Lada dari Beton

Setelah menyiapkan lahan dan melakukan pembersihan lahan, langkah selanjutnya adalah membuat tiang lada dengan bahan beton. Untuk membuatnya pun banyak yang harus dipersiapkan.

Mengingat tiang beton merupakan media untuk panjat tanaman lada, membuatnya tidak boleh sembarangan. Ada beberapa persyaratan khusus agar tanaman dapat tumbuh dengan baik.

Persyaratan tajar mati untuk dijadikan tiang lada yakni harus bertahan lama dan permukaan kasar supaya memudahkan melekatnya akar lada pada tiang. Maka dari itu, Anda harus memperhatikan kondisi ini.

Cara membuat tiang lada dari beton pertama adalah Anda harus menyiapkan papan yang berfungsi sebagai cetakan serta penahannya, sehingga tidak miring dan arahnya lurus ke atas.

Hal ini penting untuk tumbuh kembang lada yang akan ditanam dengan bantuan media tiang beton. Selanjutnya, Anda bisa menyiapkan beberapa jenis kayu sebagai pembuatan papan cor.

Lalu, ukurlah tiang beton sebelum dibuat dan dipasang. Penentuan ukuran tiang ini disesuaikan dengan besar dan tinggi standar dari lada yang ingin ditanam.

Biasanya lada bisa merambat hingga ketinggian 4 meter. Maka dari itu, penting untuk menggunakan patokan ini dalam membuat tiang lada agar tumbuhan dapat berkembang dengan baik.

Selanjutnya, pastikan papan yang digunakan untuk mengecor memiliki kekuatan yang seimbang untuk menahan beban yang akan dimasukkan ke dalamnya. tambah sangga di setiap sisi bila perlu.

Untuk mendirikan tiang beton, Anda harus menggunakan besi agar lebih kokoh dan kuat. Rangkailah besi dengan memilih ukuran yang standar berdiameter 6 mm.

Selain itu, ada juga yang harus Anda persiapkan, yakni menggali tanah secukupnya yang digunakan untuk menancapkan tiang beton sebagai pondasi.

Kemudian, masukkan semen yang sudah diaduk menggunakan air ke dalam papan yang sebelumnya telah dipersiapkan. Masukkan secara bertahap agar tidak ada gelembung udara yang masuk.

Tunggu sampai kering selama seminggu, maka tiang yang digunakan untuk tanaman Anda akan siap ditanam dengan tepat. Cara membuat tiang lada dari beton ini pun sangat mudah sebagai solusi pertanian Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *